Kamis, 01 Februari 2018

Cemburu Pacar Mata Keranjang, Wanita Ini Potong Penis Kekasih


LIPUTAN UNIK - Namanya juga laki-laki, pasti lekat dengan kesan mata keranjang. Apalagi buat mereka yang suka curi-curi pandang dengan wanita lain, walaupun sedang bergandengan dengan pasangan.

Biasanya, si wanita akan marah seharian. Tak membalas pesan singkat atau tak mengangkat telepon dari kekasihnya tersebut. Tapi, itu semua masih dalam batas wajar. Seorang wanita di Astana, Kazakhstan melakukan hal yang sangat ekstrem dan hampir menghilangkan nyawa seseorang.

Dilansir dari laman Kartun Online, Kamis (1/2/2018), wanita yang diketahui bernama Zhanna Nurzhanova tega memotong penis kekasih karena kesal dengan kelakuan sang pacar.

Alasan Nurzhanova memotong penis, karena sang kekasih kedapatan memuji kecantikan wanita lain di depan matanya.

Karena hal sepele ini, Nurzhanova merasa cemburu. Suatu malam, wanita itu mencampurkan obat tidur ke dalam segelas minuman sang kekasih yang tak disebutkan namanya itu.

Sampai si kekasih tertidur, barulah Nurzhanova melancarkan aksinya. Nurzhanova yang juga bekerja di sebuah salon kecantikan juga menyuntikkan obat bius ke area penis kekasih agar tak sakit saat dipotong.

Usai melakukan aksinya, ia langsung panik dan membawa sang kekasih ke rumah sakit. Dokter yang mengurus pria itu kemudian menghubungi pihak polisi untuk menangkap wanita itu. Sementara polisi menahan Nurzhanova, dokter berusaha untuk mengobati pria itu. Namun sayang, hal ini sia-sia. Ia mengalami luka yang cukup parah.

Setelah di interogasi dan dinyatakan bersalah, Nurzhanova terancam hukuman maksimal 6 tahun penjara atas tindakan memtong penis kekasihnya sendiri.


0 komentar:

Posting Komentar